Visi dan Misi
Post by: Administrator - 10 Mei 2023 10:16:54 WIB - dilihat 1981Visi
Visi Institut Teknologi Yogyakarta adalah terciptanya ITY sebagai lembaga pendidikan tinggi terdepan dalam penyelenggaraan Tri Dharma Perguruan Tinggi untuk menghasilkan sarjana yang berkemampuan dalam mengembangkan ilmu pengetahuan yang inovatif dan teknologi kreatif terutama di bidang Rekayasa Eko Teknologi, memiliki karakter yang bermoral dan berdedikasi untuk menciptakan kesejahteraan bangsa Indonesia dan umat manusia.
Misi
Institut Teknologi Yogyakarta mempunyai misi untuk:
1. Menilai, melestarikan dan mewariskan ilmu pengetahuan inovatif dan teknologi kreatif di bidang Eko Teknologi, melalui proses pembelajaran, penelitian serta pengabdian kepada masyarakat.
2. Menjadi pemimpin di dalam pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat pengembangan ilmu pengetahuan invotaif dan teknologi kreatif di bidang Eko Teknologi.
3. Menyumbangkan pemirikan untuk mengatasi persoalan-persoalan yang dihadapi bangsa Indonesia dan dunia pada umumnya di bidang ilmu pengetahuan inovatif dan teknologi kreatif berdasar Eko Teknologi dalam bidang pengelolaan sumberdaya alam dan industri.
4. Menjamin bahwa lulusan ITY menjadi manusia yang berkarakter, bermoral, berdidikasi bagi Pembangunan Nasional
Posted In VISI DAN MISI
Penulis: Administrator