Dosen ITY menjadi keynotespeaker dalam Ruang Dialektika
19 Mar 2025 50
Yogyakarta, 22 Februari 2025 Dosen Institut Teknologi Yogyakarta (ITY) Dr. Agus Suyatna, S.Hut.,M.Sc menjadi keynotespeaker dalam kegiatan “Ruang Dialektika” yang diadakan oleh Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Komisariat ITY. Ruang dialektika menjadi forum diskusi publik terkait dengan “Urgensi Ilmu Pengetahuan dalam Mengatasi Sesat Berpikir”.
Acara yang berlokasi di Ruang Sekretariat DPRD Kabupaten Bantul tersebut mengundang dua narasumber antara lain Arif Gunawan, SH (Ketua Umum HMI Komisariat Fakultas Hukum Universitas Janabadra tahun 2022), Khotib DG Usman SH (Koordinator jaringan Aktivis Filsafat Islam Nusantara Semarang. Selain Dr. Agus keynotespeaker lainnya adalah Herry Fahamsyah, MM.,MIP.
Dr Agus dalam paparannya juga mengucapkan terima kasih kepada HMI Komisariat ITY karena telah diundang sebagai keynotespeaker dan telah berhasil melaksanakan Ruang Dialektika tersebut. (Humas/AS)